Selasa, 07 April 2009

Laksa Jakarta


Ada berbagai macam resep Laksa, tapi salah satu sajian khas makan siang pada saat kursus di Markas NCC Matraman ini adalah Laksa Jakarta. Segar, dan enak sekali. Dimakan bersama nasi putih atau lontong, tetap cocok

Laksa Jakarta
Penulis: Fatmah BahalwanBahan:
1ltr santan cair
½ ekr ayam, potong 4
250ml santan kental

Bumbu:
2 bt sereh, memarkan
2 lbr daun salam
2 lbr daun jeruk
bumbu halus:
8 bh bawang merah
4 bh bawang putih
1sdm ketumbar
1 pt kunyit
1 pt jahe
1 pt lengkuas2
bh cabe merah
6 btr kemiri
½ sdt gula jawa
½ sdm garam
pelengkap:
150 gr bihun, rendam, tiriskan potong-potong
2 btr telur rebus
2 ikat daun kemangi, ambil daunnya
1 sdm bawang goreng
2 bh jeruk nipis, iris tipis.

Cara membuat:
- tumis bumbu dengan 3 sdm minyak goreng hingga harum- masukkan santan cair, masak hingga mendidih- masukkan ayam, masak hingga matang, angkat. Suwir-suwir- tuang santan kental kedalam rebusan santan cair masak sambil diaduk hingga mendidih.
- Cara menyajikan: tempatkan bihun dalam mangkuk, beri suwiran daging ayam, irisan telur, dan daun kemangi. Tuangi kuah laksa, taburi bawang goreng. Sajikan dengan ditemani irisan jeruk nipis.

Dilaporkan oleh Fatmah Bahalwan
Enjoy...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar